Friday, October 30, 2015

Video Membuat Es Pandan Hunkwe Pandan Wangi

Membuat jajanan sendiri seperti es lebih sehat dan terjaga kebersihannya. Berikut viedo cara membuat es hunkwe pandan wangi yang bisa Anda coba di rumah. Selamat mencoba.

Resep Kering Tempe Enak

Untuk anda yang sedang selamatan, kering tempe dapat anda jadikan sebagai salah satu menu di hantaran. Selain rasanya enak, kering tempe juga mudah untuk di buat, sehingga anda dapat membuat kering tempe. Bahan utama dari kering tempe tentu saja tempe, pilihlah tempe yang memiliki tekstur padat, sehingga saat di iris korek api tempe tidak akan hancur, goreng dulu tempe, agar rasanya lebih enak.


Bahan utama :

  • 400 gr tempe, potong korek api lalu goreng hingga kering
  • 75 gr teri nasi, goreng
  • 75 gr kacang tanah, goreng
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 4 lembar daun jeruk, iris tipis
  • 100 gr gula merah, sisir
  • 4 buah cabai merah, buang bijinya lalu iris sering tipis dan goreng
  • 1/4 sendok teh garam
  • 50 ml air asam jawa
  • Minyak untuk menumis
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 1/2 sendok teh ketumbar
Cara membuat kering tempe :
  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan lengkuas, daun salam, daun jeruk, dan cabai merah, aduk hingga harum dan matang.
  2. Masukkan air asam jawa, gula merah dan garam, aduk hingga rata, masak hingga kental dan matang.
  3. Masukkan tempe, kacang tanah dan teri, aduk hingga rata dan matang, angkat dan sajikan.

Thursday, October 29, 2015

Resep Sayur Asem Jakarta Enak Banget

Hai jumpa lagi dengan kami admin dari resep masakan jawa 13. Saat mungkin bunda bingung memberikan sarapan pagi buat keluarga tercinta, bunda bisa membuat masakan khas nusantara yang satu ini yaitu membuat sayur asem jakarta enak. Sayur asem jakarta ini membuatnya sangat mudah, kita membutuhkan tetelan daging sapu sekitar 150 gram, lengkuas, daun salam, kacang tanah, melinjo dan daun melinjo, jagung manis, nangka muda, labu siam dan bahan bahan lainnya. Nah penyajian bisa kita sajikan tentunya dengan nasi putih hangat. Bisa anda tambahkan lauk pauk tempe dan tahu goreng dan juga sambal yang pedas dan enak.


Bahan asem jakarta enak :

  • 150 gram tetelan daging sapi
  • 2 cm lengkuas kita memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 50 gram kacang tanah, rebus dan tumbuk kasar
  • 50 gram melinjo
  • 1 buah jagung manis potong potong
  • 150 gram nangka muda kita potong potong
  • 100 gram labu siam kita potong potong
  • 50 gram pepaya muda kita potong potong
  • 1 sendok makan asam jawa kita larutkan dengan 4 sendok makan air
  • 4 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan garam
  • 5 lonjor kacang panjang potong potong
  • 20 gram daun melinjo
  • 2500 ml air
Bumbu yang dihaluskan :
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 6 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 1/2 sendok teh terasi bakar
  • 2 buah kemiri sangrai
Cara membuat asem jakarta enak :
  1. Masak air hingga mendidih, lalu tambahkan dengan daging tetelan, lalu masak hingga mendidih, tambahkan dengan bumbu yang telah dihaluskan, daun salam dan lengkuas, rebus hingga harum.
  2. Masukkan kacang tanah, melinjo, jagung manis dan nangka muda, masak hingga setengah matang.
  3. Masukkan pepaya muda, labu siam, garam, larutan asam jawa dan gula pasir, cicipi rasanya.
  4. Tambahkan kacang panjang dan daun melinjo, masak hingga matang, setelah rasanya pas, angkat dan sajikan.

Wednesday, October 28, 2015

Beef Teriyaki ala Hoka Hoka Bento Restoran

Menikmati hidangan ala resto tidak selalu harus ke restoran. Anda bisa membuat sendiri di rumah. Seperti resep beef teriyaki ala resto Hokben berikut ini. Di jamin cita rasanya tidak kalah lezat dengan hidangan restoran. Selamat Mencoba! Resep/Foto/Dapur Uji: Budi Sutomo. 

Beef Teriyaki 
Bahan: 
250 g daging sukiyaki (daging sirloin yang di iris tipis-tipis) 
6 sdm minyak goreng 
Bumbu: 
100 bawang bombay, potong bentuk korek api 
4 siung bawang putih, cincang kasar 
1 sdt minyak wijen 
1 ½ sdm kecap manis 
1 sdm saus teriyaki 
1 sdm kecap asin jepang kikkoman 
1 sdt gula pasir 
1 sdm sake 
½ sdm manjo kirin (sake manis) 
½ sdt dashi no moto/ kaldu daging instan 
1 cm jahe, parut, peras airnya 
Cara Membuat
1. Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu dan harum. 
2. Masukkan irisan daging saus teriyaki, gula pasir, sake, manjo mirin, air perasan jahe, dan semua bumbu-bumbu lainnya. Masak sambil terus diaduk-aduk hingga semua bahan matang. Angkat. 
3. Tuang beef teriyaki ke dalam tempat saji. Hidangkan. 

Untuk 5 Porsi 

Tip: 
Daging teriyaki bisa diganti dengan daging sirloin, bekukan dalam freezer selama satu malam, iris tipis dengan pisau tajam. 

Dasi no moto: Kaldu ikan instan, bisa diganti dengan kaldu daging instan, bisa diperoleh di gerai makanan jepang 

Manjo mirin: adalah sake manis yang biasa digunakan untuk masak. Dijual di swalayan terkemuka pada gerai makanan jepang kikoman.( Insert foto manjo mirin)

Tuesday, October 27, 2015

Resep Jengkol Balado Khas Betawi

Resep Jengkol Balado Khas Betawi - Resep masakan jawa akan memberikan resep khas betawi yaitu resep cara membuat jengkol balado pedas enak. Jengkol balado ini sangat mudah kok untuk membuatnya kita membutuhkan 1/2 kg jengkol balado yang perlu kita olah terlebih dahulu yaitu kita rendam dalam air selama kurang lebih 3 hari dan rebus kemudian di memarkan. Rasa pedas pada jengkol balado ini sangat pas disajikan pada pagi hari dengan nasi putih hangat.


Bahan jengkol balado :

  • 1/2 kg jengkol kita rendam dalam air dingin selama 3 hari (setiap hari ganti dengan air dingin baru) - setelah 3 hari kita rebus dalam air panas selama kurang lebih 15 menit. Tiriskan kemudian kita memarkan.
  • 2 cm lengkuas kita memarkan
  • 6 butir bawang merah iris iris halus
  • 4 lembar daun salam
  • 10 sendok makan kecap manis
  • 3 batang serai kita memarkan
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh garam
  • 800 ml air
  • 2 sendok teh pala bubuk
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu yang dihaluskan :
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 5 buah cabai merah keriting
Cara membuat jengkol balado :
  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan bawang merah yang telah di iris, daun salam, sereh dan lengkuas, hingga harum dan matang.
  2. Setelah bumbu matang, tambahkan dengan jengkol, lalu aduk hingga rata.
  3. Tambahkan dengan garam, kecap manis, pala bubuk dan merica, aduk hingga rata dan bumbu meresap.
  4. Masukkan air lalu masak jengkol hingga matang dan bumbu meresap, angkat dan sajikan.