Tuesday, September 10, 2013

Kue Semprit Green Tea

Cookes ini terasa berbeda karena menggunakan tepung sagu dan bubuk green tea sebagai campuran kue. Cara membuatnya sangat mudah, saya percaya Anda bisa mempraktekannya di rumah. Selamat Mencoba.

Cookies Tapal Kuda

Adonan cookies bisa dicetak dengan spuit bintang membentuk tapal kuda. Bentuk cookies ini unik dan rasanya renyah dan lezat. Selamat Mencoba.

Video Membuat Cookies Gulung Keju

Variasi kue kering banyak sekali ragamnya. Cookies gulung yang diisi dengan keju dapat memperkaya koleksi resep Anda. Kue ini sangat mudah dibuat dan bahannya mudah didapat serta teknik pembuatannya juga sangat mudah. Selamat Mencoba.

Kue Kering Kurma Cokelat

Buah kurma bisa menjadi isi cookies atau kue kering. Tekstur buah kurma yang lembut sangat cocok menjadi isi kue kering dan bisa menggantikan selai nanas. Selamat Mencoba.

Cookies Bola Wijen

Cookies bola wijen sangat mudah dibuat dan bahannya mudah didapat. Cocok sebagai suguhan atau mungkin bisa menjadi inspirasi wirausaha boga. Selamat mencoba.

Video Membuat Thousand Layer Cake

Thousand Layer Cake sebenarnya adonan crepe yang disusun selapis demi selapis dengan isi di setiap lapisannya. Tekstur crepe yang lembut terasa pas dengan olesan cokelat. Selamat Mencoba.

Tape Goreng Isi Keju

Tape singkong bisa diolah menjadi kudapan lezat penyerta minum teh di sore hari. Tambahan keju sebagai bahan isi membuat kudapan ini terasa istimewa. Selamat Mencoba.

Video Membuat Puding

Puding busa memiliki tekstur yang lembut dan rasa yang segar dan lezat. Campuran buah stroberi dan saus pelengkap membuat puding ini makin lezat dan bergizi. Selamat Mencoba.

Yuk Membuat Pie Isi Salad

Pie biasanya diisi dengan puding atau vla. Untuk variasi lain, pie juga bisa diisi dengan salad buah. Tentu pie menjadi terasa segar dan sehat.

Minuman Segar dan Sehat dari Umbi Bit

Umbi bit kaya akan serat dan vitamin. Selain diolah sebagai masakan, umbi bit juga dibuat menjadi minuman yang segar dan sehat. Simak cara membuat Smoothie Umbi Bit di dalam video berikut.

Sunday, September 8, 2013

Donat Cokelat

Meskipun terlihat mudah, membuat donat seringkali terjadi kegagalan. Seperti donat keras, kurang empuk atau donat tidak mengembang sempurna. Berikut resep donat yang bisa Anda coba di rumah. Resep/Dapur Uji/Foto: Budi Sutomo.

Bahan:
Tepung terigu tinggi protein/hard wheat/cap cakra kembar1400 g

Tepung terigu protein sedang/medium wheat/cap segi tiga biru 600 g
Ragi instan/instan yeast 30 g
Gula pasir 250 g
Margarin 300 g
Air es 900 ml
Telur (kuning & putih) 200 g
Susu bubuk 60 g
Baking powder 20 g
Bread Improver 1 sdt
Vanili bubuk/pasta 1/2 sdt
Garam halus 25 g
minyak untuk menggoreng
Olesan:
Dark cooking chocolate/cokelat blok hitam, tim hingga meleleh 400 g
White cooking chocolate/cokelat blok putih, tim hingga meleleh 200 g



Cara Membuat:
1. Campur tepung terigu, ragi instan, susu bubuk, gula pasir, telur, baking powder, bread improver, vanili dan garam. Aduk rata. Tuang air dan margarin, aduk dengan mixer roti kecepatan 2 selama 12 menit atau hingga adonan kalis. Pengadukan bisa dilakukan manual dengan tangan hingga adonan kalis.
2. Bulatkan adonan, diamkan di tempat yang hangat dan tertutup selama 30-60 menit atau hingga adonan mengembang dua kali lipat. Kempeskan adonan.
3. Giling adonan dengan ketebalan 1 cm. Cetak dengan cetakan donat. Lakukan hingga adonan habis.
4. Diamkan adonan yang telah dibentuk selama 40 menit. Panaskan minyak, goreng adonan donat hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat. Dinginkan.
5. Siram donat dengan cokelat tim. Beri motif garis dengan white cooking chocolate. Atur di dalam piring saji. Hidangkan.



Tip: Kandungan air dalam tepung terigu berbeda-beda, tambahkan air sedikit demi sedikit, hentikan penambahan air jika adonan menjadi terlalu lembek.